Mengenal Komunitas Muslim di MFU

Sebagai mahasiswa perantauan, kita seringkali was was mengenai masalah agama? Dimana bisa makan makanan halal? Dimana bisa shalat? Adakah kegiatan untuk muslim disana? Segudang pertanyaan mengenai agama itu bisa kita tanyakan pada komunitas muslim di Mae Fah Luang University jika kita akan kuliah disana ataupun sebagai referensi keadaan umat islam di negara yang mayoritasnya non muslim.



Muslim society of Mae Fah Luang adalah sebuah komunitas yang beranggotakan mahasiswa muslim yang berasal dari Thailand selatan pada umumnya. Tapi tidak menutup kemungkinan jika mahasiswa Indonesia, Malaysia, ataupun dari negara lain yang menuntut ilmu disana bisa menjadi anggota. Karena berasal dari Thailand selatan, rata-rata mereka bisa berbahasa melayu, yang bisa disebut melayu kelantan atau melayu kampung. Anggota komunitas ini berjumlah sekitar 200 orang dan hampir 80 persennya berasal dari Thailand.

Adapun kegiatan yang dilakukan oleh komunitas ini adalah penyambutan mahasiwa muslim yang baru atau orientasi, sebagai panitia dalam acara-acara yang mengatur waktu shalat. Pengalaman admin semasa orientasi, panitia acara selalu mengingatkan mahasiswa yang muslim agar dapat keluar dan shalat maghrib id tempat di dalam stadium yang disediakan. Dan yang mengatur mahasiswa baru ini tentu saja abang-abang dan kakak -kakak dari komunitas muslim disini.

Salah satu kegiatan Muslim Club di bulan ramadhan


Komunitas muslim MFU juga sering mengadakan acara kunjungan ke masjid-masjid yang ada di chiang rai. Selain untuk bersilaturahmi, mereka juga sering bertukar pikiran mengenai kemajuan dan permaslahatan ummat yang ada sekarang ini.

Saat bulan ramadhan tiba, komunitas muslim MFU juga akan mengatur acara seperti buka puasa bersama dan shalat tarawih berjamaah. Shalat tarawih sendiri mengambil tempat di sebuah ruang kuliah yang lumayan besar sehingga semua jamaah bisa shalat dengan khusyuk.

Ruang kuliah yang disulap untuk shalat

Komunitas Muslim club atau sering disebut dengan Muslim MFU adalah salah satu komunitas agama yang di ada di universitas ini. Komunitas lain yang ada adalah komunitas buddhis, komunitas kristen, dan agama lainnya.

Komentar